Rabu, 28 April 2010

Pilih: ikan kecil di Laut besar ikan besar di danau kecil ?


Yap.. bloggers.. saya ingin menyampaikan satu hal ini yang sebenarnya sudah lama sekali saya pikirkan. Tiba-tiba beberapa waktu lalu saya mengingat hal inikembali. [sebenarnya karena lagi-lagi ingat salah satu postingan. hehe]
Hmmm.. berikut penjelasannya:

Sekali lagi: Lebih baik mana? menjadi ikan kecil di laut besar atau ikan besar di danau kecil?

Terkadang melihat pertanyaan ini kita dapat mengingat mengenai pertanyaan: "menjadi ikan besar di laut besar, atau ikan besar di danau kecil?"
Kalau pertanyaan seperti itu terkadang kita sangat mudah menjawabnya, yaitu "ikan besar di laut besar" yang kalau difilosofikan menjadi pemimpin sesuatu yang besar di dunia.

tapi jika resikonya seperti pertanyaan utama saya?
1. ikan kecil di laut besar.
Tempatnya memang luas, tetapi kita hanya menjadi sesuatu yang kecil. Karena bagaimanapun ikan yang jenisnya kecil di lautan tidak akan menjadi besar walaupun ia berusaha banyak makan [misalnya]
Hal tersebut menjadi pertimbangan... kita bisa berada di tempat luas.. seperti lautan. Tetapi hanya menjadi hal yang kecil? untuk apa?

dan pilihan kedua:
2. ikan besar di danau kecil
Tempatnya memang kecil, dan sangat terbatas.. apalagi dibandingkan dengan lautan yang sangat luas. Tetapi, kita bisa menjadi sesuatu yang besar. Berkuasa diantara ikan-ikan yang lainnya. Walaupun.. lagi-lagi pikiran manusiawi kita keluar "untuk apa menjadi yang besar di suatu yang kecil?"

Yap. inilah permasalahannya. Sebagai manusia.. jika kita mempunyai pilihan seperti itu. Mana yang akan kita pilih? Menjadi sesuatu yang kecil? atau sesuatu yang besar?
Walaupun secara harfiahnya hal tersebut keduanya sama. Coba lihat:
ikan kecil di laut = ikan besar di danau
mengapa?
karena, sesuai ukuran tempatnya.. sesuatu yang besar di danau bisa saja langsung menjadi hal yang sangat kecil di lautan yang sangat luas.
Berarti, jika dihubungkan dengan manusia.. posisi ikan tersebut sama dengan manusia. Dimana ia harus memilih.. menjadi yang mana? di mana?

Tetapi, jika kita bisa bijaksana dalam memilih.,. seharusnya kita memilih "menjadi ikan kecil di danau besar" dimana seekor ikan dapat menguasai keadaan, berada pada porsinya yang terbaik. Kemungkinan bertahan hidup lebih besar.
Bukan seperti ikan kecil di laut besar. Dimana kemungkinan hidup sangat kecil, suatu saat dia bisa saja dimakan ikan besar kapanpun. Sehingga kemungkinan bertahan hidupnya amat sangat minim.

Dan jika difilosofikan dengan manusia. Ikan saya samakan dengan Petani handal.
Dimana dia akan besar, maju.. dan juga hidup jika tetap berada di desa kecil.. memajukan segi pertanian. Sedangkan jika ia di kota? dia tidak punya keahlian apapun di kota, kemungkinan hidupnya kecil. Segi pertanian pun? tidak jadi maju...

Jadi intinya:
Kita harus pintar memilih dan menempatkan hidup kita. Menempatkan hidup kita di tempat kita terbaik, dimana kita bisa bertahan hidup. Bukan justru memaksakan kehendak.. ingin berada di tempat yang sepertinya "bagus, baik.. besar" padahal? kita hanya membohongi diri. Dimana tidak bisa hidup lebih baik, dimana tidak bisa bertahan hidup. Dan akan menjadi kecil selamanya. Karena memaksakan sesuatu yang "bukan pada tempatnya"


Demikian :)
*saya melihat dari segi perumpamaan. dan filosofi yang saya pikirkan*
Kritik dan Saran... dipersilahkan

12 comments:

Goyang mengatakan...

betul sekali.. tapi terkadang hal itu muncul tanpa kita sadari loh :)

nurul sora mengatakan...

@goyang:
iya... memang :) makanya, kita harus lebih berhati-hati.. dalam memilih dan memanage diri. jangan sampai memaksakan sesuatu itu.. ^^

Admin mengatakan...

Saia pikir gak masalah mbak,
yang penting konsistensi dengan pilihan :)

nurul sora mengatakan...

hehe. iya :)
tapi sebaiknya pilihan juga disesuaikan dengan kemampuan.. jangan lebih mementingkan ego,, agar tidak menyesal nantinya. [pendapat saya pribadi}

Unknown mengatakan...

judul nya kaya kata katanya kakak saya...

jadi pemain besar di daerah apa jadi pemain kecil di kota ?
dan kakak saya sudah sukses dengan jadi pemain besar di daerah... :)

good post :)

nurul sora mengatakan...

@elz: wah.. hebat :)
semoga sukses terus buat kk nya elz :)
terima kasih komennya juga ya :)

nyariduitreceh mengatakan...

wahhh...mangstapp bangett nih

zoel mengatakan...

sepertinya harus pintar-pintar menempatkan diri pada situasi apapun ya. tentunya dengan kondisi yang qt yakini itu baik bwt qt.

Salon Oyah mengatakan...

Hehehe... klo aq jdi ikan besar di danau kecil... soalnya udah aq lakukan, jdi tau gimana rasanya ... wehehe... btw sukses yaaa bwt Nurul ...Btw, ad info bgs bwt naikkan traffic/pengunjung, gratis looohhh >> http://salonoyah.blogspot.com

media pendidikan mengatakan...

bener banget sobat,,

ternyata harus lihat-lihat dulu ya kalau kita mau melangkah ke depan,,

trims sobat

aguestri mengatakan...

Jadi cedih membaca ceritanya,
endingnya mirip artikel Q

nice but Sad :(

lll123 mengatakan...

hmmm. filosofi yg bagus, jadi mikir, hehe.

Posting Komentar

Mohon kritik & sarannya yang membangun...
jangan menjatuhkan, ataupun semacamnya.
Terima kasih atas partisipasinya ^^

Related Posts with Thumbnails